Sunday, 18 September 2016

Bagaimana cara mengeluarkan zakat madu lebah?

Zakat Binatang Ternak (Madu Lebah)
Image result for madu lebah
Zakat Madu Lebah, foto: artikelkesehetankecantikan.com
Pertanyaan
Bagaimana cara mengeluarkan zakat madu lebah?
Jawaban
Jika hasil madu mencapai nishab senilai harga makanan pokok dalam hal ini beras 653 kg harus dikeluarkan zakatnya sebesar 10% dari hasil bersih madu setelah dipotong biaya produksi.
Harga beras saat ini diasumsikan per kilogram.
Rp. 9000 x 653 = Rp. 5.877.000
Contoh
Hasil madu 200 Kg
Harga madu diasumsikan per kilogram Rp. 70.000
Biaya produksi Rp. 1000.000 : 70.000 = 14,2 Kg madu
Nishabnya Rp. 5.877.000 : 70.000 = 83,9 Kg madu
Jadi, zakat yang harus dikeluarkan adalah:
200 Kg – 14,2 Kg = 186 x 10 % = 18,6 Kg Madu.
Apabila dikeluarkan zakatnya dalam bentuk uang yaitu 18,6 Kg x 70.000 = Rp. 1.302.000.
Cara mengeluarkan zakatnya bisa berbentuk madu atau diuangkan senilai harganya.


Source:
Al-Furqon Hasbi, 125 Masalah Zakat, (Solo: Tiga Serangkai, 2008)
loading...